Meine

My life, My adventure, My story..

Pages

MSDC Unhas Gelar Reef Check Sound

Marine Science Diving Club (MSDC) Unhas kembali mengadakan kegiatan Reef Check Sound. Kegiatan ini sebelumnya telah diadakan 5 tahun berturut-turut dengan tujuan mengambil data karang dan ikan di laut setiap tahunnya. Diadakannya kegiatan ini masih dalam rangkaian peringatan Reef Check Day yang jatuh pada (22/10). Sebelumnya, MSDC juga melakukan kegiatan svae shar di Anjungan Pantai Losari (20/11).
Pada tahun 2013, Reef check sound mengambil tema : “Because coral is our friend”. Kegiatan ini diadakan di Pulau Kaposang Jumat-Minggu(15-17/11). Moh. Zoel Ikram Noer selaku ketua MSDC mengatakan : “Kunjungan di pulau Kaposang ini merupakan yang pertama karena sebelumnya kita biasanya hanya mengambil data di 3 titik yaitu Baranglompo, Barangcandi dan Samalona”.
Kegiatan Reef Check Sound 2013 ini dibuka oleh Dekan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP)  pada (14/11) di ruang sidang Lt. 2 FIKP.  Pada pembukaan Reef Check 2013, para peserta diberi materi mengenai metode reef check, materi tentang karang dan ikan yang akan  berguna untuk penyelaman nantinya. Kegiatan penyelaman akan diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari mahasiswa FIKP khususnya MSDS, Free Dive Makassar, mahasiswa Ilmu Kelautan UMI, dan peserta awam lainnya.  
Prof. Jamaluddin Jompa selaku Dekan FIKP berharap dengan diadakannya Reef Check Sound 2013 ini para peserta dapat mengoptimalkan pengalaman sebaik-baiknya agar mendapatkan pelajaran berharga ketika selesai atau sebelum selesai menamatkan pendidikan.
M22/Esa Ramadana

0 comments:

Post a Comment